Dubes Kim Kunjungi Kepulauan Riau untuk Perkuat Kerjasama Ekonomi dan Keamanan

JAKARTA, Indonesia — Pada 29 dan 30 Maret, Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Sung Y. Kim mengunjungi Batam dan Natuna, Kepulauan Riau, untuk mempererat hubungan dengan institusi mitra di Indonesia dan menyoroti peluang peningkatan kerja sama bilateral di sektor ekonomi dan keamanan di provinsi tersebut. Di Batam, Duta Besar Kim bertemu dengan Gubernur Kepulauan …

Lebih Lanjut»

Pembangunan Gedung Konsulat AS Medan Memperkuat Kemitraan AS dan Indonesia di Sumatera

Konsulat AS Medan akan segera membangun gedung konsulat baru di kota Medan. Pada tanggal 17 November, Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Y. Kim membuka acara soft launching pembangunan Gedung Konsulat Baru di Polonia, Medan. Acara ini dihadiri oleh Staf Ahli Gubernur Sumatera Utara Bidang Ekonomi, Keuangan, Pembangunan, Aset, dan SDA, H. Agus Tripriyono, Wakil …

Lebih Lanjut»

USNS Mercy Tiba di Bengkulu dalam rangka Pacific Partnership

BENGKULU, Indonesia – Amerika Serikat dengan kapal rumah sakit angkatan laut-nya USNS Mercy (T-AH 19) serta negara-negara peserta Pacific Partnership 2018 tiba di Bengkulu pada 29 Maret. Kegiatan di Bengkulu ini  akan berlangsung hingga 12 April, dan para peserta akan bekerja sama dengan tenaga medis profesional Indonesia, berpartisipasi dalam proyek teknik sipil, melakukan latihan bantuan …

Lebih Lanjut»

Perjalanan Dubes Blake ke Palembang, Sumatra Selatan

Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake berkunjung ke Palembang, Sumatera Selatan untuk merayakan Hari Kemerdekaan ke-240 AS bersama staf Konsulat Jenderal AS Medan. Bagi Konjen AS sendiri, perayaan kali ini merupakan yang pertama kali diadakan di luar kota Medan. Acara yang digelar pada tanggal 24 Mei tersebut dimeriahkan oleh U.S. Navy Band Orient Express dan …

Lebih Lanjut»

Amerika Membuka Kesempatan Lebar Bagi Pelajar Indonesia

Pada 7 Februari, Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake membuka EducationUSA University Fair di Jakarta, yang menampilkan 40 universitas AS. Pameran pendidikan tersebut juga diadakan di dua kota besar lainnya, yaitu Medan pada 5 Februari dan Surabaya pada 8 Februari. Secara total, dari ketiga lokasi tersebut, sekitar 4.000 pelajar Indonesia yang sangat antusias mencari informasi …

Lebih Lanjut»

Konsulat Amerika Serikat Umumkan Kedatangan Sekretaris Angkatan Laut AS Ray Mabus dan Kapal USS Rodney M. Davis

MEDAN – Kapal fregat Angkatan Laut Amerika Serikat, USS Rodney M. Davis beserta ke-200 awaknya akan mengunjungi Medan, Sumatera Utara pada tanggal 23-27 Oktober 2014. Dan pada tanggal 25 Oktober, Sekretaris Angkatan Laut AS (pejabat sipil yang memimpin Departemen Angkatan Laut AS), Ray Mabus akan tiba di Medan untuk bertemu para awak diatas kapal frigat tersebut dan mengikuti …

Lebih Lanjut»

AS Dukung Peningkatan Kualitas Pendidikan di Indonesia

JAKARTA – Para bupati dan walikota dari sekitar 30 kabupaten di seluruh Indonesia menghadiri Lokakarya Nasional Kebijakan Penataan dan Pemerataan Guru pada Selasa (14/10) untuk membahas strategi tentang kerja sama dalam mendistribusikan pemerataan guru berdasarkan kebutuhan lokal sekolah, kualifikasi guru, dan rasio murid-guru. Lokakarya ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dan U.S. Agency …

Lebih Lanjut»

Video Pernyataan Dubes AS Robert Blake tentang Penandatanganan Ikrar Minyak Sawit Indonesia

Tanggal 24 September, Amerika Serikat menyaksikan penandatanganan Ikrar Minyak Sawit Indonesia oleh KADIN dan CEO perusahaan Cargill, Asian Agri, Golden Agri-Resources, dan Wilmar. Ikrar tersebut merefleksikan komitmen para produsen untuk memutus rantai antara produksi minyak kelapa sawit dan deforestasi. Ikrar tersebut memuat beberapa acuan dalam industri termasuk melibatkan pemerintah secara proaktif dalam reformasi kebijakan, prinsip …

Lebih Lanjut»

Peserta U.S.-Indonesia Deaf Youth Leadership Exchange Kunjungi Jakarta

Pada 4 Januari di rumah dinas Duta Besar Amerika Serikat, Wakil Duta Besar AS, Brian McFeeters menjamu 18 pemuda penyandang tunarungu (10 dari AS, delapan dari Indonesia) yang akan mengikuti program pertukaran perdana yang diselenggarakan oleh Kedubes AS. Wakil dubes McFeeters mengatakan bahwa kesepuluh pemuda terbaik dan sukses dari AS tersebut, dimana diantaranya berprofesi sebagai …

Lebih Lanjut»

Caribou Coffee Buka Gerai Pertama di Indonesia

Pada 8 Desember, Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake menghadiri acara pembukaan gerai pertama Caribou Coffee di Indonesia, yang juga merupakan cabang pertama di Asia Tenggara. Selain memberikan kata sambutan, Dubes Blake, yang didampingi oleh CEO Caribou Mike Tatterfield dan COO Mahadaya Group Mehdi Zaidi, juga memotong pita sebagai simbol peluncuran Caribou di Asia Tenggara. …

Lebih Lanjut»

Presiden Obama Menegaskan Nilai-Nilai Amerika dan Menolak Diskriminasi

Kejadian-kejadian dalam beberapa minggu terakhir ini, di Amerika Serikat dan di seluruh dunia, telah melahirkan diskusi penting mengenai keamanan, terorisme, kemasyarakatan, dan agama. Dalam pidato televisi pada tanggal 6 Desember, Presiden Obama menegaskan bahwa Amerika Serikat akan berusaha untuk meminta komunitas Muslim sebagai mitra bekerjasama untuk memerangi ISIS, intoleransi dan diskriminasi. Obama mengatakan bahwa “ancaman …

Lebih Lanjut»

Pernyataan Duta Besar AS Robert Blake Dalam Rangka Hari AIDS Sedunia (1 Desember) – “Kini Saatnya Untuk Bertindak”

JAKARTA – Pada Hari AIDS Sedunia tahun 2015, mari kita bayangkan sebuah dunia di mana kita memiliki segala sesuatu yang kita butuhkan – alat, ilmu pengetahuan, dan tujuan yang sama – untuk menurunkan jumlah infeksi baru HIV sebesar 90 persen di antara perempuan, laki-laki, dan anak-anak.  Bayangkan bahwa kita memiliki generasi bebas AIDS dimana HIV tidak …

Lebih Lanjut»

Kemitraan Baru AS-Indonesia dalam Pengelolaan dan Perlindungan Hutan

Pemerintah Amerika Serikat melalui Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) dan Center for International Forestry (CIFOR) mencanangkan sebuah kemitraan untuk mengatasi masalah kritis lingkungan hidup terkait pengelolaan hutan dan perlindungan keragaman hayati. Kemitraan ini diwujudkan dalam bentuk kerjasama penelitian dan pemberian beasiswa bagi para calon pemimpin Indonesia untuk belajar di beberapa perguruan tinggi di AS. …

Lebih Lanjut»

Wakil Menteri Perdagangan AS Bruce Andrews dan Presiden Joko Widodo Sambut Kesepakatan dan Komitment Kerja Sama Bisnis AS-Indonesia Senilai Lebih dari

Washington – Tanggal 26 Oktober 2015, Wakil Menteri Perdagangan Amerika Serikat Bruce Andrews dan Presiden Joko Widodo menyaksikan penandatanganan kerja sama bisnis yang bernilai lebih dari 20 miliar dolar AS antara perusahaan-perusahaan AS dan Indonesia. Kerja sama tersebut mencakup sektor energi listrik bersih, infrastruktur transportasi, dan produk-produk finansial baru. Kerja sama tersebut mendukung hubungan dagang yang …

Lebih Lanjut»

Hasil Pertemuan Menhan Ash Carter dengan Menhan Ryamizard Ryacudu

Juru Bicara Pentagon Peter Cook memberikan pernyataan berikut: Menteri Pertahanan AS Ash Carter menerima kunjungan Menteri Pertahanan Indonesia Ryamizard Ryacudu  Senin pagi (26/10) waktu setempat di Pentagon untuk membicarakan hal-hal terkait dengan upaya memperkuat hubungan pertahanan kedua negara. Kedua menteri juga berdiskusi mengenai keamanan regional serta peluang-peluang untuk memperluas kerjasama bilateral di beberapa bidang, seperti …

Lebih Lanjut»

Pernyataan Menteri-Menteri Negara Anggota Kemitraan Trans-Pasifik

Kami, menteri perdagangan Australia, Brunei Darussalam, Kanada, Chile, Jepang, Malaysia, Meksiko, Selandia Baru, Peru, Singapura, Amerika Serikat, dan Vietnam, dengan gembira mengumumkan bahwa kami telah menyelesaikan Kemitraan Trans-Pasifik atau Trans-Pacific Partnership (TPP). Setelah perundingan intensif selama lebih dari lima tahun, kami telah mencapai sebuah kesepakatan yang akan mendukung lapangan kerja, mendorong pertumbuhan yang berkesinambungan, membantu …

Lebih Lanjut»

Dubes Blake Gelar Buka Puasa Bersama untuk Perempuan Pemimpin

Sekitar 150 sahabat Kedutaan Besar Amerika Serikat dari beragam sektor – termasuk pemerintahan, swasta, LSM, dan lembaga pendidikan – berbuka puasa bersama Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake di kediaman resminya pada 1 Juli. Meskipun para tamu, yang mayoritas adalah perempuan, baru pertama kali bertemu, mereka mendapati bahwa mereka punya prioritas yang sama dan saling …

Lebih Lanjut»

Pejabat Tinggi Diplomasi Publik AS Berbagi Pandangan Mengenai “Demokratisasi Informasi”

Di hari terakhir kunjungan dua harinya di Jakarta, tanggal 15 April, Wakil Menteri Luar Negeri AS untuk Diplomasi Publik Richard Stengel memaparkan bagaimana demokratisasi informasi sekarang ini dapat mendorong pemberdayaan penduduk yang lebih luas dibanding sebelumnya. Bersama dengan pembaca berita TV  Prabu Revolusi yang bertindak sebagai moderator, Wamenlu berbicara dihadapan 130 orang peserta program di …

Lebih Lanjut»

MCC Rayakan Tahun ke-2 Kemitraan dengan Indonesia

Jakarta – Hari ini Millennium Challenge Corporation (MCC) dan Millennium Challenge Account-Indonesia (MCA-I) merayakan tahun kedua pengimplementasian program lima tahun mereka di Indonesia, yang dikelola dengan kerja sama dengan pihak Indonesia. Program senilai 600 juta dolar AS ini – yang difokuskan pada manajemen sumber daya alam, energi terbarukan, kesehatan ibu dan anak, serta modernisasi pengadaan – …

Lebih Lanjut»

Produk dan Sistem Pembayaran: Mengembangkan Sektor Keuangan Indonesia

Pada 3 Maret, Dubes Blake membuka Konferensi Produk dan Sistem Pembayaran Baru di Jakarta. Dalam sambutannya, Dubes Blake menyoroti berkembangnya kecanggihan dan ketersediaan jasa layanan keuangan di Indonesia dan kawasan seperti ATM dan kartu “cerdas”, mata uang virtual seperti Bitcoin dan penerapan sistem Real Time Gross Settlement (RTGS)  antara Indonesia, Malaysia, Singapura,  dan Filipina dan …

Lebih Lanjut»

Mengatasi Perubahan Iklim dengan Tata Kota dan Rancangan Ramah Lingkungan

Pada 17 Februari, Duta Besar Robert Blake untuk pertama kalinya mengunjungi BSD City yang merupakan kawasan multi fungsi terintegrasi di barat daya Jakarta. Kawasan seluas 6000 hektar ini mengusung konsep bangunan ramah lingkungan, hemat energi, dan berkelanjutan. Proyek terbesar yang dibangun oleh pengembang Sinarmas Land dilengkapi dengan lima ruas jalan tol, jaringan rel kereta lajur …

Lebih Lanjut»

Pameran Pendidikan Hadirkan Perwakilan dari 40 Sekolah AS untuk Promosikan Kesempatan Belajar di AS

JAKARTA – Untuk mempromosikan berbagai kesempatan belajar di Amerika Serikat yang terbuka bagi pelajar Indonesia, Kedutaan Besar AS dan EducationUSA akan menggelar pameran pendidikan bertajuk Spring 2015 University Fairs di tiga kota besar di Indonesia. Dalam pameran tersebut, para perwakilan dari hampir 40 universitas, college, dan community college AS akan menjelaskan beragam jalan untuk mewujudkan cita-cita pelajar Indonesia untuk …

Lebih Lanjut»

Community of Democracies Gelar Konsultasi dan Lokakarya Masyarakat Madani Tingkat Regional di Jakarta

Lebih dari 50 aktivis masyarakat madani dari Indonesia dan di Asia Tenggara akan berkumpul di Jakarta pada 21-23 Januari 2015 untuk mengikuti sejumlah pertemuan dan lokakarya masyarakat madani yang diselenggarakan oleh Community of Democracies dan Departemen Luar Negeri Amerika Serikat. Community of Democracies (CD) membuka konsultasi pada Mei 2014 untuk belajar lebih banyak tentang bagaimana …

Lebih Lanjut»

Koalisi Menegaskan Kembali Komitmen untuk Memberantas ISIS

Dalam sebuah pertemuan di Brussels yang dipimpin oleh Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry, 60 anggota koalisi menegaskan kembali komitmen kerja sama mereka untuk  meredam dan memberantas ISIS dengan berpegang pada strategi jangka panjang yang meliputi berbagai sektor. Fokus upaya koalisi internasional tersebut mencakup dukungan terhadap operasi militer, pembangunan kapasitas, dan pelatihan; menghentikan arus …

Lebih Lanjut»

Pernyataan Menlu John Kerry mengenai Hari Anak Perempuan Sedunia

Pada Hari Anak Perempuan Sedunia ini, saya ingin menyampaikan selamat kepada Malala Yousafzai dari Pakistan, yang telah dianugerahi Nobel Perdamaian. Sebagai salah satu penerima penghargaan tertinggi di dunia, semangat dan keberanian Malala mendorong kita semua untuk mendukung perjuangan melawan kekejaman, ketidakpedulian, dan kekerasan. Malala menginspirasi jutaan manusia untuk terus memegang teguh cita-cita. Malala adalah wujud …

Lebih Lanjut»

Duta Besar AS Buka L.A. Indonesian Film Festival untuk Meningkatkan Hubungan Antar Negara

Pada tanggal 27 Agustus, Duta Besar AS menyampaikan pidato pembukaannya di depan lebih dari 90 pemain, produser dan pembuat film serta para jurnalis yang menghadiri acara pendahulu dari festival film yang akan diadakan di Los Angeles pada tanggal 3-4 September ini. Festival tersebut akan mengedepankan 30 film-film independen dari Indonesia dan Amerika. Acara ini juga …

Lebih Lanjut»

Duta Besar Blake Kunjungi PT. Goodyear Indonesia, Tbk, Puji Dukungan Perusahaan Terhadap Pertumbuhan Sektor Otomotif Indonesia

Jakarta –Duta Besar AS Robert Blake mengunjungi  fasilitas manufaktur PT. Goodyear Indonesia di Bogor, Jawa Barat, Senin (14/7).  Kunjungan ini untuk mendukung  kontribusi jangka panjang perusahaan-perusahaan AS di Indonesia.  Dubes Blake mengucapkan selamat kepada Goodyear atas kontribusinya dalam meningkatkan keselamatan dan kualitas kendaraan bermotor di seluruh Indonesia melalui teknologi yang diterapkan pada produk ban.  Bapak …

Lebih Lanjut»

U.S.-China Strategic and Economic Dialogue Digelar di Beijing, Tiongkok Pada 9-10 Juli 2014

Departemen Luar Negeri dan Departemen Keuangan Amerika Serikat hari ini mengumumkan bahwa U.S.-China Strategic and Economic Dialogue (S&ED) keenam akan digelar di Beijing, Tiongkok, pada 9-10 Juli 2014. Dalam pertemuan tersebut, Menlu John Kerry dan Menkeu Jacob J. Lew, yang mewakili Presiden Obama, akan didampingi oleh pejabat pemerintah Tiongkok, yaitu Penasihat Pemerintah Yang Jiechi dan …

Lebih Lanjut»

Dubes Blake Berbicara dalam Lokakarya Mengenai Tata Kelola Pemerintahan

Pada 19 Mei, Duta Besar Robert Blake memberikan sambutan pada pembukaan Program Kerjasama Teknis Indonesia-Afrika dan Timur Tengah tentang Tata Kelola Pemerintahan yang diadakan oleh Kementerian Luar Negeri RI. Amerika Serikat melalui Badan Pembangunan Internasional AS (USAID) mendukung penyelenggaraan lokakarya ini sebagai salah satu prakarsa antara AS, Indonesia dan negara-negara ke-tiga di bawah perjanjian Kerjasama …

Lebih Lanjut»

Departemen Luar Negeri AS Dukung Wirausahawan Indonesia Melalui GIST

JAKARTA – Pada tanggal 6 April, Departemen Luar Negeri AS dengan kerjasama dari Global Entrepreneurship Program Indonesia (GEPI) menyambut lebih dari 180 peserta terdiri dari wirausahawan dan investor penyandang dana (angel investors) dari Indonesia dalam acara Global Innovation through Science and Technology (GIST) DEMO Day. Para wakil  perusahaan rintisan (startups) terkemuka mempromosikan ide-ide bisnis dalam …

Lebih Lanjut»

Band Angkatan Udara AS Menghadirkan Musik Dunia Di Jakarta

Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake menyambut gembira kedatangan Pacific Clave, grup musik angkatan udara AS yang tergabung dalam U.S. Air Force Band of the Pacific, di Jakarta. Kelompok musik ini akan membawakan musik dunia khas Amerika Serikat dihadapan para penonton festival musik Java Jazz festival. Selain itu, mereka juga akan melakukan pementasan di pesantren …

Lebih Lanjut»

AS Berikan Bantuan Tambahan 200.000 Dollar Untuk Pengungsi Letusan Gunung Sinabung

Medan – Duta Besar Robert Blake memberikan bantuan tambahan sebesar 200.000 dollar AS dalam bentuk dukungan logistik sebagai bagian dari tindakan tanggap darurat bencana letusan Gunung Sinabung di Sumatra Utara.  Pemerintah AS memberikan dukungan operasional dan logistik melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang terus mengelola tindakan tanggap darurat karena letusan Gunung Sinabung di Kabupaten …

Lebih Lanjut»

Menlu AS John Kerry Sampaikan Pidato Mengenai Perubahan Iklim Global

Jakarta – Menteri Luar Negeri AS John Kerry akan menyoroti permasalahan yang dihadapi oleh AS, Indonesia, dan dunia akibat perubahan iklim dalam pidato yang akan disampaikan di @america, Jakarta pada 16 Februari sore. Menlu Kerry secara pribadi menyapa masyarakat Indonesia dalam sebuah video yang ditayangkan sebelum lawatannya ke Jakarta dan mengutarakan pentingnya isu perubahan iklim. …

Lebih Lanjut»

Amerika Serikat Memberikan Bantuan Senilai 100.000 Dolar AS untuk Membantu Pengungsi Letusan Gunung Sinabung

JAKARTA – Sebagai tindakan tanggap bencana atas letusan Gunung Sinabung yang masih terus berlangsung di Sumatera Utara, Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake memberikan bantuan senilai 100.000 dolar AS untuk membantu tindakan tanggap bencana Pemerintah Indonesia. Pemerintah AS, melalui Badan Bantuan Bencana Luar Negeri AS (USFDA) Badan Pembangunan Internasional AS (USAID), memberikan bantuan kemanusiaan bagi …

Lebih Lanjut»

Peningkatan Pendanaan Dukung Penelitian Bersama AS-Indonesia di Bidang Kesehatan Ibu

JAKARTA – Amerika Serikat akan memberikan hibah senilai lebih dari satu juta dolar AS untuk mendanai penelitian kesehatan ibu sebagai bagian dari program Partnerships for Enhanced Engagement in Research (PEER) atau Kemitraan untuk Peningkatan Keterlibatan dalam Penelitian. Amerika Serikat akan memberikan hibah tersebut kepada para peneliti dari Indonesia untuk melakukan penelitian bersama dengan para ilmuwan dari Amerika …

Lebih Lanjut»

Duta Besar Blake Memperkenalkan Diri ke Pers Indonesia

Duta Besar Robert Blake melakukan wawancara pertamanya dengan para jurnalis TV, media cetak, online dan radio pada tanggal 3 Februari. Dalam wawancara ini beliau menyoroti berbagai sasaran yang ingin ia capai dalam meningkatkan hubungan baik dengan Indonesia. Duta Besar Blake juga menekankan keinginannya untuk membuka kesempatan ekonomi yang lebih luas lewat peningkatan perdagangan dan investasi, …

Lebih Lanjut»
Tampilkan Lebih ∨