Memajukan Pendidikan Sains dan Perdagangan Lewat Kemitraan Antar Sektor Pemerintah dan Swasta

Pada tanggal 2 September, Duta Besar Blake meluncurkan serangkaian kegiatan selama tiga hari di @america. Dalam pidato pembukaannya, beliau menekankan pentingnya kemitraan antara sektor pemerintah dan swasta dalam menciptakan lapangan kerja dan membangun perekonomian di Indonesia dan Amerika Serikat. Dalam rangkaian kegiatan ini para ahli teknik, analis dan project manager dari Honeywell, Pemerintah Indonesia dan berbagai universitas berdiskusi mengenai tantangan-tantangan yang mereka hadapi di bidang energi, pendidikan STEM (Science, Technology, Engineering and Mathematics) dan transportasi dengan para siswa, investor dan kalangan media. Rangkaian kegiatan ini bertujuan untuk memajukan perdagangan bilateral, mendukung kerjasama di bidang STEM, serta memperluas kerjasama AS-Indonesia di bidang energi dan pembangunan infrastruktur.