Perjalanan Dubes Blake ke Palembang, Sumatra Selatan

Ambassador Blake’s Travel to Palembang, South Sumatra

Duta Besar Amerika Serikat Robert Blake berkunjung ke Palembang, Sumatera Selatan untuk merayakan Hari Kemerdekaan ke-240 AS bersama staf Konsulat Jenderal AS Medan. Bagi Konjen AS sendiri, perayaan kali ini merupakan yang pertama kali diadakan di luar kota Medan. Acara yang digelar pada tanggal 24 Mei tersebut dimeriahkan oleh U.S. Navy Band Orient Express dan didukung oleh Gubernur Alex Noerdin dan jajaran pemerintah propinsi Sumsel yang bertindak sebagai tuan rumah. Dalam sambutannya, Dubes Blake mengatakan bahwa ia senang bisa mengajak perwakilan 16 perusahaan Amerika ikut serta dalam kunjungannya ke Sumsel selama dua dari dengan fokus sektor energi dan Asian Games 2018 yang diadakan di Jakarta dan Palembang. Hari pertama, delegasi tersebut mengadakan pertemuan dengan gubernur. Hari kedua diisi dengan sesi pertemuan  intensif termasuk pemaparan oleh pemerintah propinsi Sumsel tentang peluang investasi terkait Asian Games  Selain menghadiri perayaan Hari Kemerdekaan, Dubes Blake juga mengunjungi  sebuah SMA yang dikelola  pemprov Sumsel bersama Sampoerna Foundation, untuk berbicara tentang kesadaran lingkungan. Selama dua tahun terakhir, sekolah tersebut telah mengirimkan sepuluh siswanya ke AS untuk mengambil program sarjana.

Perjalanan Dubes Blake ke Palembang, Sumatra Selatan